Babinsa Kodim 1418/Mamuju Raih Penghargaan Nasional dalam Implementasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

    Babinsa Kodim 1418/Mamuju Raih Penghargaan Nasional dalam Implementasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting

    Jakarta – Dandim 1418/Mamuju, Letkol Inf Andik Siswanto, S.I.P., M.I.Pol., menghadiri acara Pemberian Penghargaan bagi Babinsa atas dukungan dan prestasi dalam implementasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting. Acara ini digelar di Hotel Bidakara, Jln. Gatot Subroto, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, DKI Jakarta, dan dipimpin oleh Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko, MDA (Aster Panglima TNI).

    Pada kesempatan tersebut, Babinsa Kodim 1418/Mamuju, Kopral Satu Ahmad Suharnowo, menerima penghargaan sebagai Babinsa terbaik dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Penghargaan ini diraih atas dedikasi dan kegigihannya dalam mendukung pelaksanaan program pencegahan stunting di Desa binaannya. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala BKKBN, didampingi Waaster Kasad, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama, Selasa (14/05/2024).

    Dandim 1418/Mamuju, Letkol Inf Andik Siswanto, menyampaikan apresiasinya kepada BKKBN dan khususnya kepada Koptu Ahmad Suharnowo atas prestasinya. "Atas petunjuk pimpinan baik dari tingkat pusat, Kodam, dan petunjuk Bapak Danrem 142/Tatag, di wilayahnya tentu sangat mendukung program percepatan penurunan stunting bersama mitra BKKBN yang dilakukan secara sistematis, terarah, serta memberikan pembinaan satuan secara profesional, efektif, efisien, dan modern guna mengoptimalkan Babinsa di jajaran Kodim 1418/Mamuju, " ungkapnya.

    "Terima kasih kepada BKKBN dan selamat kepada Koptu Ahmad Suharnowo sebagai Babinsa terbaik. Semoga penghargaan ini menjadi motivasi dan kebanggaan ke depan untuk para Babinsa dalam pengabdian dirinya kepada masyarakat, " tambahnya.

    Sebelumnya, BKKBN telah lama menjalin kolaborasi dengan TNI dalam upaya percepatan penurunan stunting. Kolaborasi ini diperkuat melalui Rakornis Kemitraan Tahun 2024 dan Kick Off TNI Manunggal yang berlangsung selama dua hari di Jakarta.

    Penghargaan ini tidak hanya menjadi simbol pengakuan atas dedikasi Koptu Ahmad Suharnowo, tetapi juga mencerminkan komitmen TNI dan BKKBN dalam bekerja sama untuk mewujudkan generasi yang sehat dan bebas stunting.

    jakarta
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan, Komandan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil pana Melaksanakan Pembersihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Danrem 142/Tatag Laksanakan Kunjungan Kerja ke Makodim 1428/Mamasa
    Kedekatan Babinsa Kodim Mamasa dengan masyarakat melaksanakan karya bakti
    Babinsa Kodim Pasangkayu  Pantau Pasar Tradisional Motu untuk Pastikan Stabilitas Harga
    Kodim 1427/Pasangkayu dan Polres Pasangkayu Gelar Latihan Dalmas untuk Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami